Jalan Bendungan Cilemer Dipenuhi Peserta Pawai Obor


Kumpay- Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 H jatuh pada tanggal 04 Juni 2019. Seketika suara takbir menggema dari berbagai penjuru , Rabu, (04/06/2019).

Di Kampung Kumpay, anak-anak diajak takbir keliling dengan jalan kaki sambil membawa obor dengan tertib. Mereka mengumandangkan takbir sambil berjalan membawa obor.

Alunan merdu takbir juga menggema dari berbagai masjid maupun musala di kampung-kampung. Suara takbir dikumandangkan anak-anak maupun orang dewasa.

 "Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar, laa ilaha illa Allahu Allahhu Akbar, Allahu Akbar wa lillahilham," bunyi suara takbir yang menggema di wilayah Desa Kumpay saling bersahutan. Suara takbir tersebut terus terdengar secara bergantian dari berbagai masjid.

Gema takbir tersebut juga diiringi dengan suara letusan kembang api. Langit pun bertabur warna kembang api.
Share:

Tidak ada komentar:

Link Vidio Tutorial Klik Gambar dibawah

Link Vidio Tutorial Klik Gambar dibawah
STARcom hadir untuk melayani anda dalam jasa servce PC, Laptop, Notebook, Printer dan pengadaa ATK. Jika anda memiliki kendala/kerusakan pada alat kerja anda anda bisa hubungi kami atau bisa datang langsung ke tempat kami.

SMK Cigembor

SMK Cigembor
Berkarya Bersama Berdaya Bersama